John Stones Siap Gantikan Posisi Rodrigo Hernandez
John StonesĀ memberikan pernyataan yang mungkin akan melegakan Pep Guardiola, pelatihnya di Manchester City. Dia mengatakan jika dia siap menggantikan Rodrigo Hernandez (biasa dipanggil Rodri) sebagai gelandang bertahan Manchester City.
Nyaman Bermain di Posisi Tersebut
Seperti yang diketahui, Rodri mengalami cedera saat Manchester City meladeni Arsenal pada MD5 Liga Inggris 2024-2025. Dalam laga yang berakhir 2-2 itu, Rodri harus diganti pada menit ke-21 setelah mencoba bermain enam menit dengan kesakitan. Setelah tim medis Manchester City melakukan pengecekan, diketahui jika Rodri mengalami cedera ACL (Anterior Cruciate Ligament) di lutut kanannya. Setelah menjalani operasi, Rodri akan absen selama sembilan hingga 12 bulan ke depan.
Hal ini membuat Guardiola pusing setengah mati. Guardiola sendiri mengatakan jika Rodri merupakan pemain terpenting di timnya dan dia sangat sulit untuk digantikan. Hal ini langsung dibuktikan di MD6 kemarin saat bertandang ke Newcastle United. Meski menggunakan pivot ganda Mateo Kovacic dan Rico Lewis, Manchester City tidak mampu menang dan bermain imbang 1-1.
Stones kemudian mengatakan jika Guardiola memintanya menjadi gelandang bertahan, dia sangat siap untuk mengisi posisi tersebut. “Ya, jika Guardiola meminta saya untuk mengisi posisi gelandang bertahan, saya siap 100%. Skuad kami sangat berkualitas dan saya yakin sangat banyak pemain yang bisa mengkaver posisi satu sama lain.”
Dia kemudian mengatakan jika dia cukup nyaman bermain di posisi tersebut. Posisi tersebut memang tidak asing untuknya. Pasalnya, saat laga Final Liga Champions 2022-2023 melawan Inter, Stones juga mengisi posisi tersebut. Di laga tersebut, Manchester City kemudian menang 1-0 lewat gol Rodri yang bermain lebih ke depan.
“Saya cukup nyaman bermain di situ. Pelatih pasti punya alasan menaruh seorang pemain di sebuah posisi. Jadi jika nantinya saya ditaruh kembali sebagai seorang gelandang bertahan, saya siap melakukannya,” pungkas Stones.
Simak informasi Liga Inggris 2024-2025 terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.