Leandro Trossard Dapat Lisensi A Kepelatihan UEFA
Kabar mengejutkan diberikan oleh pemain Arsenal, Leandro Trossard. Diam-diam, dia sudah menyelesaikan kursus menjadi pelatih dan sudah mendapatkan Lisensi A Kepelatihan UEFA.
Rencana Masa Depan
Trossard mengungkapkan hal tersebut usai Belgia meladeni Prancis pada lanjutan UEFA Nations League dua hari lalu. Seusai laga yang berakhir dengan kekalahan 1-2 bagi Belgia tersebut, para wartawan yang berada di tempat mempertanyakan tentang kelanjutan karirnya. Apalagi, dia sudah berusia kepala tiga pada tahun ini, sehingga bukan tidak mungkin masa pensiun sudah ada di pikirannya.
Trossard pun tersenyum tipis sebelum memberikan pernyataan. “Yang kalian semua tidak tahu, saya sudah menyelesaikan Lisensi A saya. Jadi saya sudah bisa jadi pelatih sekarang,” ujarnya sembari tertawa.
Dia kemudian ditanya apa yang dia ingat dari kursus kepelatihannya. Trossard menjawab, “Saya menikmati momen-momen praktiknya. Tapi momen-momen teori, sangat membosankan! Tapi, saya harus akui, hal ini memberikan saya pandangan baru soal kepelatihan. Ketika jadi pemain, saya mungkin tidak menyangka betapa sulitnya merancang sesi latihan. Ini karena ketika saya bermain, saya hanya menjalaninya saja. Namun begitu saya perlu merancangnya sendiri, saya sadar bahwa sangat banyak hal yang harus saya perhitungkan.”
Trossard kemudian ditanya apa gaya main yang dia akan gunakan. “Tentu saya gaya main menyerang. Saya ingin bermain permainan menyerang yang bagus. Apalagi, saya belajar banyak dari para pelatih yang berorientasi pada menyerang. Saya telah bekerja dengan beberapa pelatih hebat dan saya pikir saya bisa mendapatkan beberapa ide bagus dari mereka, tapi saya tidak yakin apakah saya akan bisa memasukkan semua ide mereka ke dalam gaya saya.”
Dia juga mengatakan jika Mikel Arteta, pelatihnya saat ini di Arsenal, adalah salah satu inspirasinya menjadi pelatih. “Saya banyak belajar dari dia. Padahal sebelumnya, saya tidak terlalu peduli dengan analisis yang dilakukan pelatih-pelatih saya terdahulu. Tapi cara dia melatih membuatku menjadi tertarik untuk mencoba menjadi pelatih. Semoga nanti di masa depan kami bisa bertemu sebagai dua pelatih rival,” pungkas Trossard.
Simak informasi sepak bola Liga Inggris 2024-2025 terbaru secara lengkap diĀ shotsgoal.com.