Musim 2026! Manchester United Coba Rekrut, Winger Lyon, Rayan Cherki
Rayan Cherki, gelandang serang muda berbakat dari Olympique Lyonnais, tengah menjadi sorotan utama dalam bursa transfer musim panas 2025.
Agen sang pemain baru-baru ini dilaporkan telah menghubungi beberapa klub papan atas Liga Premier Inggris. Termasuk Manchester United, dengan harapan dapat mewujudkan transfer ke Old Trafford. Kesempatan ini muncul seiring dengan situasi kontrak Cherki yang akan habis pada tahun 2026 dan keinginannya untuk mencari tantangan baru di level yang lebih tinggi. Berikut ini, kita akan membahas lebih detail lagi mengenai sepak bola dan bursa transfer pemain, yang pastinya telah kami rangkum di BERITA LIGA INGGRIS TERBARU.
Kabar Gembira bagi pecinta bola, khususnya Timnas Garuda. Ingin tau jadwal timnas dan live streaming pertandingan timnas? Segera download!
Potensi Besar Rayan Cherki Sebagai Playmaker Masa Depan
Cherki, yang baru berusia 21 tahun, telah menunjukkan performa impresif bersama Lyon musim ini dengan kontribusi signifikan berupa delapan gol dan sepuluh assist dalam 29 penampilan di Liga 1 Prancis. Ia dikenal sebagai pemain yang serba bisa, mampu beroperasi sebagai winger maupun sebagai gelandang nomor 10 yang kreatif. Dengan tingkat konversi gol sekitar 19 persen, angka yang cukup baik untuk seorang playmaker muda.
Kemampuan Cherki dalam mengelola permainan dan memberikan umpan kunci rata-rata 2,4 per laga membuatnya menjadi sosok sentral dalam lini serang Lyon. Bahkan di kancah Eropa, performanya memukau saat menghadapi Manchester United di perempat final UEFA Europa League. Dimana ia berhasil mencetak gol penting dan menjadi ancaman nyata bagi lini pertahanan Manchester United.
Alasan Agen dan Cherki Mengincar Manchester United
Menurut laporan, agen Rayan Cherki mengevaluasi bahwa Manchester United menjadi klub yang tepat untuk sang pemain. Hal ini didasarkan pada strategi pelatih Ruben Amorim. Diketahui menerapkan formasi dengan dua gelandang serang yang dapat memberi ruang bagi Cherki untuk menunjukkan kreativitasnya. Keberadaan slot yang memungkinkan Cherki beradaptasi dan berkembang di skuad MU menjadi daya tarik utama serta pertimbangan serius untuk tawaran dari klub asal Inggris tersebut.
Selain itu, Manchester United dianggap memiliki niat serius untuk mendatangkan pemain muda bertalenta sebagai bagian dari proyek jangka panjang. Cherki, dengan usianya yang masih muda dan kemampuannya yang menjanjikan. Dipandang sebagai aset penting yang mampu membantu memperkuat lini tengah sekaligus memberikan opsi serangan yang dibutuhkan Manchester United selama ini.
Baca Juga: Manchester United Siapkan Perombakan Besar, 10 Pemain di Ambang Pintu Keluar
Tantangan dan Performa yang Membuat Klub-Klub Eropa Lainnya Berdesakan
Meski fokus utama laporan adalah pada Manchester United, sang playmaker tidak hanya menarik perhatian Setan Merah saja. Berbagai klub papan atas Eropa seperti Liverpool, Bayern Munich, AC Milan, Juventus, Manchester City, Tottenham dan Newcastle juga telah dikabarkan memonitor pergerakan Cherki. Bahkan kabar sempat menyebutkan Borussia Dortmund juga nyaris mendapatkan tanda tangan Cherki pada Januari lalu, namun negosiasi tersebut akhirnya gagal.
Konsistensi dan kualitas permainan Cherki yang juga terbukti di kompetisi Eropa membuat persaingan dalam merekrutnya semakin ketat. Namun, Manchester United tampaknya berada di posisi yang cukup kuat untuk mengamankan jasa pemain asal Prancis tersebut. Berkat kombinasi penawaran yang menarik dan ketertarikan khusus dari pelatih Ruben Amorim yang mengaguminya.
Di balik semua potensi dan talenta yang ditawarkan Cherki, sejumlah pengamat dan laporan internal mengingatkan agar Manchester United tetap waspada terhadap beberapa hal terkait kepribadian dan sikap sang pemain. Dulu, saat usianya masih remaja, United sempat mundur dari upaya perekrutan karena ada kekhawatiran soal kematangan dan sikap pemain muda ini yang dianggap belum memenuhi standar klub. Meskipun kini Cherki sudah lebih matang dan menjadi pemain reguler di Lyon. Isu-isu mengenai karakter dan ego masih menjadi bahan pertimbangan bagi manajemen klub Setan Merah.